HEADLINE NEWS

Diberdayakan oleh Blogger.

Persatuan Pedagang Tradisional Sumut Audiensi ke Ketua DPRD Sumut

Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting didampingi Wakil Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumut, Rudy Hermanto menerima audensi Pengurus P3TSU. Foto (istimewa)

Redaksimedan.com : Pengurus Persatuan Pedagang Pasar Tradisional Sumatera Utara [P3TSU] melakukan audiensi ke DPRD Sumut, Senin (8/10/2019).

Dalam audiensi tersebut, pengurus P3TSU diterima Ketua DPRD Sumut, Baskami Ginting dan Wakil Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumut, Rudy Hermanto di ruang Ketua DPRD Sumut.

Ketua Umum P3TSU, H Zulkifli Chan dalam kesempatan itu mengatakan, kedatangan pengurus P3TSU ini adalah dalam rangka menyampaikan rencana pelantikan pengurus P3TSU Kota Medan yang akan dilaksanakan pada pertengahan Oktober 2019.

"Kami kemari untuk menyampaikan rencana pelantikan pengurus P3TSU Kota Medan yang akan dilaksanakan pada Oktober mendatang dan kami berharap Ketua DPRD Sumut Bapak Baskami Ginting dapat menghadiri kegiatan ini," ungkap Zulkifli didampingi pengurus P3TSU Kota Medan lainnya.

Wakil Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumut, Rudy Hermanto (kanan pakai kaca mata) memberikan penjelasan kepada Pengurus P3TSU yang beraudensi ke Ketua DPRD Sumut. Foto (istimewa)

Sedangkan, Ketua Harian P3TSU Kota Medan, Jusup Ginting pada kesempatan yang sama juga berharap kiranya dukungan dari Ketua DPRD Sumut kepada P3TSU agar program-program yang dibuat dapat terlaksana demi kesejahteraan para pedagang.

"Kami berharap Pak Baskami dan Pak Rudy Hermanto dapat mendukung kami, sehingga program yang dibuat dapat terlaksana demi kesejahteraan para pedagang di Sumatera Utara khususnya Kota Medan," harap Jusup Ginting.

Ketua DPRD Sumut, Baskami Ginting menyampaikan dukungannya terhadap program yang akan dilaksanakan P3TSU Sumatera Utara khususnya Kota Medan dan siap bersama berjuang dengan para pedagang.

"Saya sampaikan bahwa kita siap berjuang bersama-sama pedagang dalam menyampaikan aspirasi demi kesejahteraan para pedagang," ujar Baskami Ginting.

Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting didampingi Wakil Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumut, Rudy Hermanto menerima audensi Pengurus P3TSU. Foto (istimewa

Wakil Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumut Rudy Hermanto pada pertemuan itu menyampaikan siap membantu memperjuangkan nasib para pedagang kedepan khususnya dalam penataan pasar tradisional.

"Saya siap dengan saudara sekalian untuk memperjuangkan hak-hak para pedagang. Khususnya dalam penataan pasar yang ada di Kota Medan ini sebagaimana kita harus berkaca pada pasar tradisional yang ada di Solo yang saat ini maju," ujar Anggota DPRD Sumut dari Dapil Kota Medan ini.

Mantan Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Padang Sidempuan ini juga menyatakan akan tetap berada bersama para pedagang karena pedagang merupakan denyut nadi nya perekonomian.

"Saya akan selalu  berada bersama pedagang dalam permasalahan apapun khususnya dalam hal kesejahteraan para pedagang dan revitalisasi pasar," ungkap Rudy Hermanto. (Rel/RMC)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *