HEADLINE NEWS

Diberdayakan oleh Blogger.

Masa Angkutan Nataru, PT KAI Divre I Sumut Sediakan 17.304 Seat Perhari

Manager Humas PT KAI Divre I Sumut, M Ilud Siregar. Foto (Redaksimedan.com)

Redaksimedan : PT KAI Divre I Sumut menyediakan 17.304 seat atau tempat duduk perhari selama masa angkutan Natal dan Tahun Baru [Nataru] 2019/2020.

Manager Humas PT KAI Divre I Sumut, M Ilud Siregar menjelaskan, 17.304 tempat duduk itu terdiri dari 8.664 tempat duduk perhari untuk kereta api jarak jauh dan menengah serta 8.640 tempat duduk perhari untuk kereta api komuter lokal.

Ilud memprediksi puncak arus mudik angkutan Nataru tahun 2019/2020 terjadi pada Jumat, 20 Desember 2019 atau H-5.

"Untuk arus balik di prediksi pada hari Kamis, 2 Januari 2020 atau H+2. Pada tanggal tersebut termasuk long weekend, bersamaan pula dengan cuti bersama yang telah ditetapkan pemerintah," ujar Ilud di Medan, Kamis (19/12/2019).

Ditegaskan Ilud bahwa tidak ada kenaikan harga tiket kereta api di wilayah Divre I Sumut sesuai dengan tarif batas atas dan tarif batas bawah. (Rel/RMC)


Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *