HEADLINE NEWS

Diberdayakan oleh Blogger.

Jaga Stabilitas Harga Pangan dan Kamtibmas Jelang Pemilu 2019

Sekda Provinsi Sumut Hj Sabrina Memimpin Rapat Konsolidasi dengan Sekda se Sumut. Foto (istimewa)


MEDAN : Sekretaris Daerah se Provinsi Sumatera Utara diingatkan untuk menjaga stabilitas harga pangan serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat [Kamtibmas] di kabupaten/kota nya masing-masing menjelang Pemilu 2019 ini.

Sebab, menurut Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara, Hj Sabrina, kedua hal tersebut dapat menjadi pemicu terjadinya konfik di kalangan masyarakat.

"Ini juga dalam upaya mengantisipasi persoalan yang [mungkin] muncul di masyarakat. Apalagi ini menjelang Pemilu, kita harus sampaikan kepada seluruh ASN untuk netral," kata Sabrina saat membuka Rapat Konsolidasi Sekdakab/Sekdako se-Sumut di Kantor Gubernur Sumut, Jumat (15/2/2019).

Mengenai kestabilan harga, menurut Sabrina, ini merupakan faktor yang utama. Sebab hal ini menyangkut masalah hajat hidup orang banyak. Sehingga pengembangan ekonomi daerah harus tetap menjadi perhatian.

“Yang kedua, kondusifitas masyarakat jelang Pemilu. Karena ada aturan bahwa Pemda wajib mendukung [terlaksananya Pemilu dengan baik]. Ini kewajiban kita sebagai pemerintah daerah untuk mensukseskan Pemilu Serentak,” ujarnya. (RMC)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *