HEADLINE NEWS

Diberdayakan oleh Blogger.

KPU Medan Terus Sosialisasikan Pemilu 2019

Komisioner KPU Medan Edy Suhartono Sosialisasi Pemilu 2019. Foto (istimewa)

MEDAN : Komisi Pemilihan Umum [KPU] Kota Medan tak henti-hentinya melakukan sosialisasi kepada masyarakat Kota Medan tentang pelaksanaan Pemilu yang akan digelar pada 17 April 2019.

Sosialisasi yang dilakukan ini, kata Komisioner KPU Kota Medan Bidang SDM dan Partisipasi Masyarakat, Edy Suhartono, agar masyarakat mengetahui pada 17 April 2019 akan dilaksanakan Pemilihan Calon Legislatif dan Pemilihan Presiden.

"Sehingga masyarakat pada 17 April 2019 nanti dapat menggunakan hak pilihnya untuk memilih calon legislatif [DPR RI, DPRD Sumut, DPRD Kota Medan dan DPD RI] serta memilih calon presiden dan calon wakil presiden," kata Edy Suhartono di Medan, Selasa (19/2/2019).

Salah satu bentuk sosialisasi yang dilakukan KPU Kota Medan, ungkap Edy, dengan memanfaatkan momen Car Free Day [CFD] yang dilaksanakan pada hari Minggu kemarin tanggal 17 Februari 2019 di kawasan Lapangan Merdeka Medan.

Di kegiatan CFD yang digagas Pemko Medan tersebut, kata Edy, KPU Kota Medan memberikan sosialisasi Pemilu 2019 kepada pengunjung CFD.



"KPU Kota Medan juga membagikan brosur dan poster tentang pelaksanaan Pemilu 2019 serta menanyakan kepada warga apakah sudah terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap [DPT]," ujar Edy.

Selain itu, papar Edy, KPU Kota Medan juga mensosialisasikan kepada pengunjung tentang bagaimana melakukan pindah memilih.

Hadir pada acara sosialisasi di kegiatan CFD di Lapangan Merdeka kemarian diantaranya Ketua KPU Kota Medan, Agussyah Ramadani Damanik, jajaran PPK dan PPS Medan Petisah, PPK Medan Perjuangan,  PPK Medan Labuhan,  PPK Medan Belawan , PPK Medan Tembung serta Relawan Demokrasi KPU Medan. (RMC)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *