HEADLINE NEWS

Diberdayakan oleh Blogger.

Jelang Pilkada Serentak, Kapolsek Medan Timur Terima Kunjungan Panwaslih Kecamatan

Kapolsek Medan Timur Kompol M Arifin menerima audiensi Panwaslih Kecamatan Medan Timur dan Panwaslih Kecamatan Medan Perjuangan. Foto (ist)
Redaksimedan : Polsek Medan Timur Polrestabes Medan menerima kunjungan audiensi Panitia Pengawas Pemilihan [Panwaslih] Kecamatan Medan Timur dan Panwaslih Kecamatan Medan Perjuangan.

Audiensi Panwaslih Kecamatan Medan Timur dan Panwaslih Kecamatan Medan Perjuangan itu diterima langsung Kapolsek Medan Timur Kompol M Arifin, SH di ruang kerja Kapolsek Medan Timur, Selasa (14/1/2020).

Pada kesempatan itu, Kapolsek Medan Timur Kompol M Arifin menyampaikan terimakasih kepada para Komisioner Panwaslih Kecamatan Medan Timur dan Medan Perjuangan dalam rangka Pilkada Serentak tahun 2020 ini.

"Kita berharap dengan audiensi ini, dapat saling mengenal dan berkomunikasi untuk memudahkan kerjasama dalam rangka mengawal, mengawasi untuk kelancaran dan kesuksesan Pilkada Kota Medan tahun 2020," ujar Kompol Arifin.

Menurut Kompol Arifin, untuk Pilkada tahun 2020 sudah memasuki tahapan penjaringan bakal calon oleh partai politik maupun yang maju secara independen.

"Pengalaman-pengalaman yang kita lalui dalam Pemilu 2019 dan nantinya Pilkada 2020 semoga dapat kita minimalisir agar tidak ada kendala dalam pelaksanaannya," ujar Kompol Arifin seraya menambahkan tetaplah kita jalin komunikasi dan nantinya kita akan cek bersama Camat dan Danramil.

Kita harus pastikan jangan ada pelanggaran baik pada saat kampanye nanti maupun pemasangan Alat Peraga Kampanye [APK] serta jadwal dan tempat pelaksanaannya, kata Kompol Arifin, sehingga tidak terjadi benturan waktu dan lokasi kampanye yang sangat rawan untuk terjadi bentrok antar pendukung.

Dalam pertemuan itu, perwakilan Panwaslih Kecamatan Medan Timur dan Medan Perjuangan mengharapkan kerjasama dengan Polsek Medan Timur dalam rangka pengawasan dan pengamanan selama tahapan Pilkada tahun 2020.

Turut mendampingi Kapolsek Medan Timur Kompol M Arifin dalam menerima audiensi tersebut diantaranya Kanit Intel Polsek Medan Timur Ipda H Sembiring dan Panit 2 Intel Polsek Medan Timut Aiptu K Barus. (Rel/RMC)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *