HEADLINE NEWS

Diberdayakan oleh Blogger.

Plt Walikota Medan Ajak Seluruh Masyarakat Bikin Cantik Medan

Plt Walikota Medan Akhyar Nasution saat menghadiri Perayaan Cap Go Me di Wisma Persahabatan Sport Centre, Jalan Talaud Medan. Foto (Humas Pemko Medan)

Redaksimedan : Pelaksana Tugas [Plt] Walikota Medan Ir H Akhyar Nasution MSi mengajak seluruh warga masyarakat Kota Medan untuk membikin cantik Kota Medan.

Sebab, fasilitas yang dimiliki Kota Medan tidak kalah dengan kota-kota besar lainnya yang ada di Indonesia.

Oleh karenanya, kata Akhyar, melalui gerakan,'Yuk, Bikin Cantik Medan' terus digelorakan guna menggugah dan mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk peduli akan Kota Medan.

"Kita sekarang terus menggelorakan gerakan,'Yuk, Bikin Cantik Medan'. Melalui gerakan ini, kita berharap agar seluruh masyarakat bergerak untuk membenahi Kota Medan agar lebih cantik dan lebih baik lagi ke depannya," kata Akhyar ketika menghadiri Perayaan Cap Go Meh di Wisma Persahabatan Sport Centre, Jalan Talaud Medan, Sabtu malam (8/2/2020).

Kalau Kota Medan cantik dan indah, ungkap Akhyar, pengunjung baik itu wisatawan lokal maupun mancanegara akan lebih banyak lagi yang datang ke Kota Medan, sehingga pertumbuhan ekonomi akan menggeliat dan meningkat lagi.

Dihadapan Ketua DPRD Kota Medan, Hasyim SE, Anggota DPRD Medan Wong Chu Sen Tarigan, Ketua Wisma Persahabatan Ferry Iskandar berserta pengurus dan undangan lainnya, Akhyar menyampaikan, selain menjaga kebersihan dan membuat lingkungan sekitar tempat tinggal menjadi cantik, Yuk Bikin Cantik Medan juga bisa dilakukan dengan menghidupkan lampu teras rumah maupun toko sehingga menjadi terang-benderang pada malam hari.

"Jika semua menghidupkan lampu rumah maupun toko, insya Allah Kota Medan akan terang benderang dan terlihat cantik di malam hari," ungkapnya.

Akhyar menambahkan, pembangunan yang dilakukan Pemko Medan saat ini dengan membangun peradaban kota melalui jalan budaya.

Sebab, Kota Medan merupakan kota yang multikultural dan beragam budaya. Untuk itu semua etnis dan agama yang ada harus ikut ambil bagian dalam pembangunan tersebut.

"Pemko Medan juga saat ini terus mencari situs-situs bersejarah yang ada di Kota Medan. Kita telah memugar makam Datuk Kota Bangun. Kemudian akan menyusul makam Datuk Badiuzzaman Surbakti," ujar Akhyar

Selain itu, kata Akhyar, kita juga akan mempresentasikan kepada gubernur rencana renovasi Kawasan Kesawan. 'Semua ini kami lakukan agar sejarah dan budaya yang ada di Kota Medan terus terjaga kelestariannya," ungkapnya. (RMC)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *