HEADLINE NEWS

Diberdayakan oleh Blogger.

Ketua DPRD Sumut Tinjau Posko Penanganan Covid-19 di Kabupaten Mandailing Natal

Rombongan DPRD Sumut saat berkunjung ke Pemkab Mandailing Natal. Foto (ist)

Redaksimedan : Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara, Baskami Ginting meninjau Posko Penanganan Covid-19 yang ada di Kabupaten Mandailing Natal [Madina], Sumatera Utara.

Peninjauan Posko Penanganan Covid-19 dilakukan langsung Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting bersama Anggota DPRD Sumut H Syahrul Ependi Siregar, Parsaulian Tambunan, Bupati Mandailing Natal, Forkopimda Kabupaten Mandailing Natal dan unsur pejabat Pemkab Mandailing Natal baru-baru ini.

"Kita melihat langsung kesiapan Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal menjalankan Posko Penanganan COVID-19," kata Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting di Medan, Minggu (17/5/2020).

Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting dan rombongan juga meninjau 2 Posko Perbatasan Mandailing Natal, Sumatera Utara dan Pasaman, Sumatera Barat.

Dari hasil peninjauan kami, ungkap Baskami Ginting, Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal telah menerima bantuan Covid-19 dari Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dalam bentuk bantuan sosial berjumlah belasan miliaran rupiah dan akan disalurkan kepada 54.225 kepala keluarga masyarakat Mandailing Natal dalam bentuk bahan kebutuhan pokok atau sembako.

Untuk penanganan dan memutus mata rantai penyebaran virus Corona di Kabupaten Mandailing Natal, kata Baskami, Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal telah mendirikan 2 posko, yaitu Posko di Kecamatan Ranto Baek berbatasan dengan Pasaman Barat dan Posko Muara
Sipongi berbatasan dengan Pasaman, Sumatera Barat.

"Meski Kabupaten Mandailing Natal masih dalam zona hijau Covid-19, tapi pemerintah setempat meminta camat-camatnya untuk terus mengingatkan masyarakatnya untuk selalu menggunakan masker penutup mulut saat ke luar rumah," ujar Baskami. (Rel/RMC)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *