HEADLINE NEWS

Diberdayakan oleh Blogger.

Logistik Pilkada Kota Medan Mulai Didistribusikan

Sekda Kota Medan Wiriya Alrahman mengecek logistik Pilkada Kota Medan sebelum didistribusikan. Foto (Humas Pemko)

Redaksimedan : Komisi Pemilihan Umum [KPU] Kota Medan mulai mendistribusikan logistik Pilkada Kota Medan ke seluruh kelurahan yang ada di Kota Medan.

Pendistribusian logistik Pilkada Kota Medan berupa kotak suara dan alat kelengkapan TPS itu secara simbolis dilepas oleh Plt Walikota Medan diwakili Sekda Kota Medan Wiriya Alrahman dan Ketua KPU Kota Medan Agussyah R Damanik di Gedung Andromeda Eks Bandara Polonia Medan, Senin (7/12/2020).

Sekda Kota Medan Wiriya Alrahman berharap, logistik yang didistribusikan ke seluruh kelurahan di Kota Medan ini dapat sampai tanpa ada kendala dan pelaksanaan Pilkada Kota Medan Tahun 2020 dapat berjalan dengan baik dan lancar.

"Harapan kita mudah-mudahan dalam pendistribusian logistik Pilkada Kota Medan hari ini bisa berjalan lancar, tidak ada permasalahan dan seluruh logistik bisa sampai dengan selamat tanpa ada kerusakan atau kendala apapun," ujar Wirya.

Pada kesempatan itu, Wiriya menyampaikan dan berharap agar warga Kota Medan dapat memberikan suara pada Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Medan tahun 2020 dengan hadir ke TPS di lingkungan masing-masing untuk menggunakan hak pilihnya serta dapat mentaati protokol kesehatan guna mencegah penyebaran virus corona.

Ketua KPU Kota Medan, Agussyah R Damanik menjelaskan bahwa hari ini dilakukan secara simbolis pelepasan pendistribusian kotak suara dan alat kelengkapan TPS untuk Pilkada Walikota dan Wakil Walikota Medan tahun 2020.

Pendistribusian logistik ini disaksikan Pemko Medan dan unsur Forkopimda Medan serta Bawaslu Kota Medan. (RMC)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *