HEADLINE NEWS

Diberdayakan oleh Blogger.

Anggota DPRD Sumut Dukung Program dan Pengembangan Kampus UNIMED

Anggota Komisi E DPRD Sumut Jafaruddin Harahap. Foto (ist)

Redaksimedan
 : Anggota Komisi E DPRD Sumatera Utara Jafaruddin Harahap menyatakan mendukung sepenuhnya program dan pengembangan di kampus Universitas Negeri Medan [UNIMED].

Jafaruddin  berharap Gubernur Sumut Edy Rahmayadi mengalokasikan bantuan atau hibah, guna mendukung program dan pengembangan di Kampus UNIMED.

"Sebagai Anggota Komisi E membidangi kesejahteraan sosial dan pendidikan, kita sangat mengapresiasi dan mendukung program dan pengembangan yang akan dijalankan di kampus UNIMED yang saat ini dibawah kepemimpinan bapak Rektor Syamsul Gultom dan Ketua Senat Syawal Gultom. Kita ingin kampus UNIMED ini terus maju dan berkembang pesat kedepannya di tanah air," kata Jafaruddin Harahap kepada wartawan di Gedung DPRD Sumut, Jalan Imam Bonjol Medan, Selasa (21/7/2020).

Politisi Partai Persatuan Pembangunan. [PPP] Sumatera Utara ini mengemukakan, gubernur selayaknya ikut membantu pengembangan UNIMED, mengingat pendidikan merupakan kebutuhan dasar bagi masyarakat Sumut.

Saat Komisi E DPRD Sumut melakukan kunjungan kerja ke Kampus UNIMED yang diterima oleh Rektor dan Ketua Senat UNIMED Syamsul Gultom dan Syawal Gultom, kata Jafaruddin, pada pertemuan itu pihak rektorat memaparkan pengembangan kampus.

Diantaranya pembangunan ruang kuliah Fakultas Teknik, pembangunan Laboratorium, Gedung Sanggar Teater  hingga Gedung Asrama Mahasiswa.

"Mereka [pihak UNIMED] berharap ada sinergi dan ada dukungan dari Pemprovsu, yang selama ini sudah lama tidak mendapat bantuan dari provinsi. Makanya mereka mohon kepada dewan agar dibantu," ujar Sekretaris DPW PPP Sumut ini.

Jafaruddin menyatakan, bantuan dari Pemprovsu kepada Kampus UNIMED bisa dilakukan lewat hibah.

Ia juga menjelaskan bahwa saat ini pihak Rektorat UNIMED sedang memprogramkan  penambahan atau perluasan kampus yang sekarang ini masih 52 hektar.

"Kita berharap Pemprovsu agar menambah luas wilayah Kampus UNIMED, yang saat ini telah mereka programkan sekitar 200 hektar," jelas wakil rakyat asal pemilihan Kabupaten Deliserdang ini.

"Kita sangat berharap besar kampus UNIMED tetap kondusifitas sebagai kampus yang dibanggakan di Sumut, baik dari perolehan akreditasi A hingga telah memiliki laboratorium digital yang terbaik di Indonesian," tutup Jafaruddin yang juga alumni FMIPA UNIMED. (Rel/RMC)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *